Tips: Cara Mudah Dan Aman Membeli Mobil Mewah Bekas
Membeli kendaraan roda empat tentu merupakan keinginan
banyak orang, terlebih lagi mobil yang diinginkan merupakan mobil mewah. Dana yang tidak mencukupi terkadang menuntut banyak orang
untuk memilih mobil mewah bekas, karena harganya lebih terjangkau dan bisa
mendapatkan mobil mewah bekas kualitas bagus. Akan tetapi, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan
sebelum membeli mobil mewah bekas ini.
Agustinus yang seorang pemilik gerai mobil mewah mengatakan
jika jumlah peminat mobil mewah bekas ini masih cukup tinggi. Alasannya pun cukup sederhana, yakni karena disparitas
antara harga mobil mewah baru dan bekas yang terpaut cukup jauh.
"Membeli mobil mewah bekas lebih masuk akal dibanding
membeli mobil barunya. Misalnya, kalau beli mobil baru bisa lebih dari Rp 2
miliar, harga bekas nya dengan tahun yang masih muda bisa hanya sekitar Rp 1
milyar. Ini cukup menghemat anggaran," jelas pria yang akrab disapa Agus
ini.
Ia pun memberikan beberapa tips mudah yang bisa Anda
terapkan jika ingin membeli sebuah mobil mewah bekas.
Pahami kebutuhan Anda
Ketika hendak membeli mobil mewah bekas, hal pertama yang
harus Anda lakukan adalah memahami dengan baik kebutuhan Anda seperti apa.
Hal ini karena Anda akan diberikan tawaran jenis mobil mewah
bekas yang cukup banyak dengan harga yang sangat bervariasi. Bila tidak mengetahui kebutuhan seperti apa yang Anda
miliki, maka akan semakin sulit
menentukan pilihan.
"Itu merupakan langkah awal. Kita harus tahu, misalnya,
kita butuh mobil dengan mesin seberapa besar, lalu spesifikasi seperti apa. Toyota
Alphard saja ada yang 8 speaker dengan 1 kamera dan 18 speaker dengan 3 kamera.
Nah itu kan tergantung kebutuhan," jelasnya.
Teliti servis record kendaraan
Tips selanjutnya adalah memeriksa riwayat kendaraan mobil
mewah bekas yang ingin dibeli. Hal ini menjadi syarat mutlak sebelum Anda memutuskan untuk
membayar tunai mobil mewah bekas tersebut.
Dengan meneliti riwayat servis si mobil mewah bekas, maka
Anda bisa mengetahui apakah mobil yang diinginkan dirawat dengan baik atau
tidak.
"Pembeli akan lebih menyukai mobil yang memiliki
service record lengkap karena kita akan tahu apa saja masalah yang ada dan
sudah seberapa jauh ditanggulangi," tambah Agus.
Nah, itulah dua kiat khusus yang bisa Anda terapkan bila
ingin membeli mobil mewah bekas.
Leave a Comment