Intip Tampilan ‘Wow’ Kokpit Toyota Hilux Paling Baru
Toyota Hilux memang sedang ramai dibicarakan di dunia otomotif. Selain bentuknya
yang modern, kualitasnya pun tak lagi diragukan. Pick up andalan Toyota ini tak hanya menang
dari tampilan luar saja, tapi interiornya juga tak kalah ‘wow’ dengan varian
Toyota yang lain!
Kokpit Hilux dilengkapi dengan dasbor dimana
varian tipe terendah menggunakan panel AC manual. Sedangkan untuk tipe yang
lebih tinggi, layout dasbornya dilengkapi dengan panel AC auto.
Apa perbedaan dua panel AC tersebut?
Panel AC manual memiliki 4 tahap pengaturan
blower. Untuk panel AC auto, AC ini diberi defogger lengkap dengan tombol sirkulasi
udara dan juga tombol pengaturan penyesuaian suhu. Anda akan dibuat tercengang oleh kecanggihan
serta kehebatan teknologi yang terpasang di kokpit Toyota Hilux. MID yang
terpasang di Hilux lebih lengkap daripada yang selama ini Anda jumpai.
Suhu udara luar dan suhu mesin akan ditampilkan
di layar, jadi Anda dapat mengira- ngira apakah mesin terlalu panas atau tidak.
Selain suhu, indicator konsumsi bahan bakar juga tidak absen dari MID Hilux. Dan
kemanapun Anda sedang melakukan perjalanan, Anda dapat melihat jarak tempuh
yang telah Anda lalui.
Untuk masalah mesin, seperti yang kita tahu
Hilux telah mengusung mesin Toyota
versi terbaru yaitu mesin ‘GD’. Pada umumnya, mesin ‘GD’ terbagi dalam mesin berkapasitas
2.4 liter dan 2.8 liter. Toyota Hilux tersedia dalam dua kapasitas tersebut. Untuk
memenuhi kebutuhan pasar, Toyota pun menyiapkan Hilux dengan versi mesin berkode
‘GD’ dalam kapasitas 2.7 liter.
Dengan tampilan kokpit yang lengkap dan berteknologi
canggih, ditunjang dengan mesin yang kuat, kualitas Toyota Hilux jelas tak perlu
diragukan lagi!
Leave a Comment