Tips: Perhatikan Beberapa Hal Penting Ini Ketika Memilih Pelumas Untuk Mobil
Pelumas bisa dikatakan sebagai komponen pelengkap mobil yang
penting, untuk itu diperlukan perhatian yang cukup serta penggantian tepat
waktu. Namun yang tidak kalah penting adalah pemilihan jenis dan
kriteria yang harus disesuaikan dengan kondisi kendaraan Anda.
Pelumas yang paling mendapat perhatian besar bagi seorang
pemilik kendaraan roda empat adalah oli mesin. Fungsi dari oli mesin ini adalah untuk melindungi mesin
ketika sedang bekerja sehingga tidak terjadi gesekan yang berlebihan antara
komponen mesin.
Anda harus menentukan oli mesin yang sesuai dengan jenis
mobil yang dimiliki, jika sampai salah pilih jenis oli mesin bisa menyebabkan
masalah serius.
Bahkan, oli mesin untuk mobil mesin diesel dan mesin bensin
memiliki spesifikasi yang berbeda-beda. Bahan dasar yang digunakan untuk membuat oli mesin terdiri
dari tiga yakni mineral, semi sintesis, dan full sintesis.
Oli mesin juga memiliki tingkat kekentalan yang berbeda-beda
dan ditunjukkan menggunakan kode SAE. Masing-masing tingkat kekentalan oli mesin tersebut akan
menentukan kemampuan oli untuk bekerja pada suhu rendah (dingin) serta suhu
tinggi (panas).
Bacalah buku petunjuk yang biasanya disertakan ketika
membeli mobil Toyota untuk mengetahui oli apa yang cocok untuk kendaraan yang
dimiliki. Cairan penting lainnya yang juga harus menjadi perhatian
Anda adalah oli transmiis yang terbagi atas transmisi otomatis dan transmisi
manual.
Sama halnya dengan oli mesin, oli transmisi ini memiliki
spesifikasi yang berbeda-beda dan wajib digunakan sesuai dengan jenis transmisi
kendaraan yang dimiliki. Artinya, jika mobil Toyota yang dimiliki bertransmisi manual
maka oli yang digunakan juga khusus manual dan sebaliknya.
Lebih jauh, mobil dengan transmisi otomatis terbagi menjadi
beberapa jenis yakni transmisi otomatis konvensional, transmisi otomatis CVT
dan yang terakhir transmisi tiptonic. Penggantian oli transmisi otomatis ini memiliki interval
yang berbeda-beda, ada yang setiap 20.000 km, 80.000 km dan 100.000 km.
Bacalah buku panduan yang sudah disertakan untuk mengetahui
interval penggantian oli transmisi kendaraan Anda.
Leave a Comment